Kami memutuskan makan di tempat makan langganan kami (dikatakan langganan karena terlalu sering makan di tempat tersebut dan aku sampe kenal yang punya).
Selesai makan, kami berlima yang notabene calon ibu-ibu ini mulai bergosip. Ah sebelum makanpun juga. Ngomongin tesis, ngomongin temen kosan temen, ngomongin mbak-mbak sebelah (aih ini apa), sampe akhirnya merembet ngomongin FESTAGAMA 2012.
Layout Ruang seminar di Gedung PascaSarjana UGM saat Seminar Nasional Festagama 2012
Dokumentasi Pribadi *hasil ngumpulin dari para fotografer*
Obrolan Festagama ini dimulai oleh aku dan temanku membuka Path dan menemukan kami di tag dalam sebuah foto seangkatan. Kami ngakak-ngakak sambil menggilir handphone kami untuk melihat betapa cupu muka kami dulu.
Festagama, sebuah acara yang diinisiasi oleh angkatan kami sebagai wujud tanggung jawab perjalanan KKP ke Solo, Singapura dan Malaysia tahun 2011. Sudah hampir 3 tahun lalu :')
Festagama merupakan akronim dari Festival Kota Gadjah Mada. Festagama berisi rangkaian acara mulai dari city campaigne, seminar nasional, hingga city exhibition (ini rangkaiannya juga banyak). Oiya btw di angkatanku KKP adalah mata kuliah pilihan. Ujiannya adalah display maket dan presentasi mengenai hasil urban desain dari masing-masing kelompok.
Oke, aku jelasin aja ya acara masing-masingnya daripada bingung bayanginnya kan...?
1. City campaigne adalah acara mejeng-mejeng di beberapa titik jalan paling padat dan penting di Jogja. Istilahnya merupakan kampanye menyeru ke masyarakat pengguna jalan supaya lebih peduli dnegan kotanya. Para pengkampanye pake atribut berupa papan bertuliskan FESTAGAMA dengan masing-masing pesan di dalamnya. Selain itu kami juga bagi-bagi stiker kepada pengguna jalan saat lampu merah. Kami mengerahkan angkatan kami dan angkatan di bawah kami supaya ikut serta dalam kegiatan ini. karena kegiatan ini bersifat massal. Kebetulan aku dapet tugas di perempatan 0 Kilometer Jogja. Sempet loh masuk surat kabar lokal :p
2. Seminar Nasional adalah acara yang berbau akademik, karena you know lah seminar. Ibarat kuliah kilat mengenai beberapa topik bahasan yang disajikan. Kebetulan tema seminar kmai adalah Colourful City, the city for its people. Mengundang beberapa narasumber yang memang pakar di bidangnya. Seminar nasional ini cukup menyedot antusiasme masyarakat dari dalam maupun luar kampus untuk ikut serta mengikuti seminar satu hari ini. Seminar nasional ini juga mengadakan live kultwit dari akun resmi festagama 2012 yang saat ini diwarisi oleh festagama 2014.
3. City Exhibition adalah acara puncak dari festagama kami. Acara ini diselenggarakan di Galleria Mall Yogyakarta. Dengan segenap upaya kami bisa menyewa tenpat ini mengingat dana yang kami miliki terbatas. Acara ini sekaligus menjadi sebuah bukti eksistensi angkatan kami karena telah mampu menyelenggarakan acara pasca KKP dengan sukses dan meriah.
Dalam acara ini ada talk show dengan pemkot Yogyakarta dan dari kalangan akademisi. Ada pameran foto dari kegiatan saat KKP berupa kondisi kota-kota yang kami kunjungi, fasilitas-fasilitas disana, sistem transportasi, perumahan dll. Selain itu juga kami membuat beragam dekorasi lucu-lucu berupa merlion, petronas, tugu jogja, kubus-kubus, seribu surat untuk jogja, memutar video pesan-pesan masyarakat jogja, presentasi dari kelompok urban desain, dan tentu saja MAKET. Maket yang ditampilkan adalah maket urban desain kawasan yang kami urban desainkan. Aku masuk dalam kelompok Ambar Binangun. Gatau to, ambar binangun dimana? wahahaha aku aja baru tau saat pembagian kelompok pasca KKP kemarin.
Serta tentu saja maket andalan kami. MAKET MALIOBORO. Maket hasil kerja keras studio 2 yang telah menelurkan beragam kisah senang hingga senang banget.
Masa-masa rangkaian acara ini adalah masa-masa paling gila yang pernah ada di timeline kehidupan PWK 2009. Proses festagama dibarengi oleh kegiatan KP/magang, Membuat proposal Skripsi, Rapat pembentukan kelompok KKN, Studio, Seminar pasca KP, dan untuk beberapa teman ada yang ikut study visit DAAD 2012 *termasuk aku sih hehehe*.
Masa-masa sebelumnya juga masa-masa paling gila. Saat ngumpulin duit buat danus, saat harus bagi kerjaan, saat harus bolos kuliah, saat harus jualan di kampus, saat harus lembur bikin maket, saat harus loading barang, saat nyiapin semua buat terlaksananya acara ini!
Kebersamaan festagama adalah kebersamaan paling hebat yang pernah aku lalui seumur hidup kuliah di PWK. Meskipun banyak kurang sana-sini, masa tersebut adalah masa terbaik pada masa nya. Kami bisa mewariskan event ini kepada adik angkatan kami. Inshaa Allah tahun ini Festagama ke tiga akan launching di bulan Mei. Tidak sabar untuk menunggu aksi PWK 2011. Siapa paling keren? hehehehe
Foto seangkatan setelah kelar seminar nasional di depan gedung pasca
Dok.Pribadi
Situasi studio sebelum porak poranda
Dok.Pribadi
Mas-mas baik hati yang masang spanduk festagama di depan fakultas teknik
Dok.Pribadi
Suasana lembur tengah malam habis loading barang di Galeria Mall langsung dekor ruangan, mas yang garis-garis itu ketua FESTAGAMA loh. Aku sempet tidur di depan lift lantai 1 :P
Dok.Pribadi
Tim City Campaigne di perempatan 0 kilometer. Aku pegang papan huruf G. Narsis ya kami sampe masuk koran
Dok.Pribadi
Interaksi pantia dan pengunjung Festagama 2012
Dok.Pribadi
Saking kerennya layout dekor FESTAGAMA 2012 sampe ada mbak-mbak yang narsis tuh...
Dok.Pribadi
Mas-mas band sedang memeriahkan panggung FESTAGAMA 2012 hehehe
Ki-ka:Kentung, Lanang, Dendy, Mabel.
Dok.Pribadi
Ini dia maket ambar binangun kami. Silakan ya dicari dimana Ambar Binangun. hehehe
Dok.Pribadi
BUKUN UNTUK JOGJA persembahan masyarakat jogja untuk jogja semakin istimewa :')
Dok.Pribadi
Suasana pameran pas lagi istirahat, ebberapa panitia lagi bercengkrama *anggap aja gitu ya*
Dok.Pribadi
Btw, ada video teaser FESTAGAMA 2012 nya loh. silakan dinikmati jangan sampe ketagihan http://www.youtube.com/watch?v=h8X26j4ihPE
I'll be missing you guys :')
*edisi kangen teman2 seangkatan*
No comments:
Post a Comment